Selamat Datang Di Kelas Produktif Teknik Komputer Jaringan

02 Agustus 2020

Macam macam Jaringan


Internet adalah kependekan dari interconnection-networking adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global transmission control protocol / internet protocol suite(TCP/IP) sebagai protocol pertukaran paket(packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna didunia. internet memiliki beberapa jenis diantarannya adalah LAN (Local Area Network), MAN (Metropolitan Area Network) dan WAN (Wide Area Network). Berikut penjelasannya :

1.      LAN (Local Area Network)

Lokal Area Network merupakan internet dengan jangkauan mencakup wilayah lokal. Dengan menggunakan kabel seperti UTP (Unshielded Twisted-Pair), Hub, Router dan sebagainnya. Contoh cakupan wilayah LAN antara lain seperti ruangan antar ruangan, maupun gedung antar gedung. Keuntungan menggunakan LAN antara lain biaya perawat dan pemasangan yang murah, akses internet yang cepat dan juga tidak perlu tenaga ahli professional untuk melakukan perawatan. Kerugiannya adalah cakupan wilayah yang sempit.

2. MAN (Metropolitan Area Network)

Beda dengan LAN cakupan MAN cukup luas dapat mencakup internet antar kota. Dalam membuat jaringan MAN biasanya membutuhkan operator untuk menghubungan jaringan antar komputer. Kelebihan MAN diantarannya daya cakupan yang cukup luas bisa menghubungkan jaringan antar kota dan juga memiliki keamanan yang cukup baik. Kekurangnya adalah biaya operasi yang cukup mahal, cukup sulit dalam memperbaiki dan membutuhkan waktu yang cukup lama.

3. WAN (Wide Area Network)

Daya cakupan dalam WAN lebih luas dibandingkan dengan LAN dan MAN. Biasanya teknologi yang digunakan untuk WAN itu sangat canggih. Contohnya saja bisanya menggunakan kabel Fiber Optik yang biaya kabel dan perawatan yang cukup mahal. Keuntungan menggunakan WAN antaralain : cakupan yang lebih luas dibandingkan dengan LAN dan MAN, tukar dan menukar informasi yang terarah untuk mencakup antar negara. Mudah dalam pengemabangan sebuah bisnis. Kerugiannya : menggunakan biaya yang sangat mahal, perawatan sangat susah serta rentan terhadap pencurian data data penting.

Tidak ada komentar: